Seperti apakah ciri ciri penyakit batu empedu yang paling umum dan mudah kita ketahui dari tanda tandanya? Sakit kantung empedu ini seringkali tidak disadari karena gejala yang ditimbulkan kurang kita kenali sehingga ketika seseorang terkena penyakit batu empedu maka kita terlalu bingung untuk mendiagnosis penyakitnya tersebut. Lalu apakah yang dimaksud batu empedu sendiri? Pengertian batu empedu adalah timbunan kristal yang membantu dan terdapat pada saluran empedu atau didalam kandung empedu.
Timbunan batu empedu terbentuk dikarenakan komposisi empedu sudah tidak normal, dimana kadar kecairannya sudah sangat minim sehingga empedu menggumpal dan mengkristal sehingga terdapat endapan. Ketika kita menderita penyakit ini maka tubuh kita tidak akan dapat mencerna kkolesterol dengan baik karena fungsi kandung empedu adalah mencerna lemak dalam tubuh.
Menurut Dr. Sigit Tjahyono, SpB. SpBTKV, batu empedu terbagi menjadi tiga macam yaitu batu kolesterol yang terjadi karena tidak larutnya kolesterol sehingga membentuk endapan, batu bilirubin terjadi apabila konsentrasi bilirubin dalam cairan empedu yang tidak terkonjugasi meningkat, dan batu campuran yang adalah gejala campuran dari keduanya.
Para penderita penyakit ini sering tidak menyadarinya karena memang dalam jangka waktu lama tidak akan terasa gejala yang berarti, namun secara umum ciri ciri penyakit batu empedu adalah sebagai berikut:
- Perut kanan atas terasa nyeri yang kadang hilang kadang timbul
- Terasa mual
- Muntah
- Terjadi demam
- Timbul gejala mirip penyakit kuning, apabila batu empedu yang menyumbat berdekatan dengan hati
Dari beberapa keterangan diatas setidaknya kita sudah mengenal lebih jauh tentang penyakit batu empedu yang kadang datang tidak kita sadari. Meskipun penyakit ini jarang terjadi namun kalau timbil gejala sebaiknya segera diperiksakan ke dokter spesialis untuk mengetahui apa yang sebenarnya anda derita dan untuk mendapatkan penanganan yang akurat.